Jalan lintas Kecamatan Sinembah Tanjung Muda (STM) Hilir, STM Hulu, menuju Simpang Kayu Besar, Kecamatan Tanjung Morawa yang menghubungkan ke Bandara Kuala Namu dan Kota Medan saat ini mengalami kerusakan cukup parah.
Kondisi jalan yang mirip dengan kawah-kawah kecil sudah sangat tidak layak untuk dilalui, terlebih saat musim penghujan.
Pantauan Metro24jam.com, Kamis (5/11/2020), beberapa pengendara roda dua dan roda empat harus ekstra hati-hati saat melintas di jalan yang berada tepat di Desa Sumbul, Kecamatan STM Hilir. Pasalnya kondisi jalan berlubang juga digenangi air hujan.
Jakub Kaban (35), salah seorang warga setempat menyampaikan keluhan dan harapannya kepada pemerintah Provinsi Sumatera Utara melalui Gubernur Edy Rahmayadi agar segera memperbaiki jalan rusak di kampung halamannya tersebut.
“Saya berharap kepada Gubernur Sumatera Utara, Bapak Edy Ramayadi bisa segera memperbaiki jalan di kampung kami. Terlebih jalan ini merupakan jalan pintas menuju Bandara Kuala Namu. Tolong Pak Gubernur, ini harapan kami warga Kecamatan STM Hilir,” harap Jakub.
Diketahui, infrastruktur jalan merupakan prioritas pemerintah pusat maupun pemerintah daerah untuk mendukung peningkatan pertumbuhan ekonomi.
Terpisah, Camat STM Hilir Herson T Girsang saat dikonfirmasi wartawan melalui pesan singkat Whatsap mengaku telah mengusulkan perbaikan jalan tersebut kepada Pemerintah Provinsi Sumatera Utara.
“Sudah kita usulkan ke Propinsi, dalam waktu dekat kita akan gotong-royong juga,” beber Esron. (Sam)
Suasana di Jalan Stella Raya, Kelurahan Simpang Selayang, Medan Tuntungan, mendadak heboh, Sabtu (17/04/2021) sore,…
Personel Satuan Reserse Kriminal Polres Toba didampingi dinas Kehutanan Provinsi Sumatera Utara memeriksa lokasi penambangan…
Satu ledakan hebat, Jum'at (16/4/2021) sekira pukul 23.00 Wib, sontak membuat warga sekitar Jalan Perjuangan…
Pihak kepolisian bersama Forkopimda sedang gencar-gencarnya melakukan razia terhadap kegiatan yang dinilai tidak ada kaitan…
Personel Unit Reskrim Polsek Patumbak, meringkus 3 kurir ganja Jum'at (09/04/2021) lalu. Dari penangkapan tersebut,…
Prosesi dan tahapan Seleksi Lelang Jabatan Eselon II Pemkab Deliserdang segera tuntas hari ini, Sabtu…